Bacalah, Resapilah, Menangislah..

Bacalah dengan teliti, ini sangat penting!


Pernah ada anak lelaki dengan watak buruk. Ayahnya memberi dia sekantung penuh paku, dan menyuruh memaku satu batang paku di pagar pekarangan setiap kali dia kehilangan kesabarannya atau berselisih paham dengan orang lain.

Hari pertama dia memaku 37 batang di pagar.
Pada minggu-minggu berikutnya dia belajar untuk menahan diri, dan jumlah paku yang dipakainya berkurang dari hari ke hari.
Dia mendapatkan bahwa lebih gampang menahan diri daripada memaku di pagar.

Akhirnya tiba hari ketika dia tidak perlu lagi memaku sebatang paku pun dan dengan gembira disampaikannya hal itu kepada ayahnya.

Ayahnya kemudian menyuruhnya mencabut sebatang paku dari pagar setiap hari bila dia berhasil menahan diri/bersabar.
Hari-hari berlalu dan akhirnya tiba harinya dia bisa menyampaikan kepada ayahnya bahwa semua paku sudah tercabut dari pagar.

Sang ayah membawa anaknya ke pagar dan berkata:
”Anakku, kamu sudah berlaku baik, tetapi coba lihat betapa banyak lubang yang ada di pagar.”

Pagar ini tidak akan kembali seperti semula.
Kalau kamu berselisih paham atau bertengkar dengan orang lain,hal itu selalu meninggalkan luka seperti pada pagar.

Kau bisa menusukkan pisau di punggung orang dan mencabutnya kembali,tetapi akan meninggalkan luka.
Tak peduli berapa kali kau meminta maaf/menyesal, lukanya tinggal.
Luka melalui ucapan sama perihnya seperti luka fisik.
Kawan-kawan adalah perhiasan yang langka.
Mereka membuatmu tertawa dan memberimu semangat.
Mereka bersedia mendengarkan jika itu kau perlukan,mereka menunjang dan membuka hatimu. Tunjukkanlah kepada teman-temanmu
betapa kau menyukai mereka.

[ais tak kuasa menitihkan airmata setelah bacaini ]

kepada semua temen2 ais, di rumah, skul, temen2 fb, temen2 blog, dan smua yg knal ais.. mohon maafkan ais jikalau ada salah.. walaupun ada lubang yg membekas, namun alangkah baiknyabila lubang itu diisi dengan maaf,cinta, dan kasihsayang...
janganlah sampai ada permusuhan diantara kita semua,,
ais sayang kalian semua..

.:: MAKSAIH DAH DIBACA.. KAPAN-KAPAN MAEN LAGI YACH..!! ::.



Blog, Updated at: 17.50

10 komentar:

  1. Benar sobat, kita harus pandai-pandai menahan emosi dan sifat egois terhadap siapa saja, karena akan meninggalkan luka dihati!

    BalasHapus
  2. sama2 sob, kita saling support ya, sahabat ^_^

    BalasHapus
  3. Persahabatan adalah sesuatu yang terindah, maka jagalah persahabatan itu.
    no body is ferfect pasti semua orang punya kesalahan, maka ambillah pelajaran dari kesalahan itu kemudian tinggalkan.

    BalasHapus
  4. artikel begini nih yang aku suka....

    BalasHapus
  5. bagus bgt artikelnya ais
    Sahabat adalah Seseorang yang tetap Ada meskipun Hari terus berganti dan Akan jadi harta yang Berharga jika Aku dan kau Tetap berbagi dalam suka dan duka, dan semuanya akan menjadi sangat berarti dan bila qt dapat saling menjaga persahabatan itu

    BalasHapus
  6. BEnar sekali Dek, hmmm benar2 terharu jadinya nih...
    Eh minta dukungannya Donk, kalau bisa dipajang link ini di sini : Astaga.com Lifestyle on the Net2 | Astaga.com Lifestyle on the Net

    BalasHapus
  7. mantap nih... jadi gimana gitu bacanya.... terharu.....

    BalasHapus
  8. Wach bagus bgt tuch artikelnya dik ais,emang saya sendiri sebagai laki2 harus bs menahan emosi dan bersabar.

    BalasHapus
  9. mengucap maaf bukan kata yang buruk yang harus diucapkan, tapi kata maaf bisa meredakan segala amarah. Jangan pernah menyakiti orang kalau kita sendiri tidak mau disakiti

    BalasHapus

bicaralah yang baik,atau lebih baik diam.

Propellerads
Menu :