FITUR LEBIH LENGKAP, LAYAK JADI PILIHAN

Mungkin teman-teman para pembaca sekalian agak penasaran dengan judul yang saya buat?
Fitur ap yang lebih lengkap?

Tidak usah bingung, karena kali ini saya akan berbagi informasi sedikit mengenai sebuah mobil idola Indonesia yakni sebuah mobil keren dari toyota.

Tepatnya mobil toyota rush, mobil toyota yang pantas menjadi mobil keluarga ideal terbaik Indonesia. Walaupun sebenarnya toyota rush ini masuk kedalam jenis mobil SUV, tapi juga ideal jika dipakai untuk bepergian sekeluarga.

Sejak awal diluncurkan tahun 2007, mobil toyota ini memang sudah memikat banyak orang. Dan semakin lama bahkan semakin banyak saja yang terpikat pada mobil petualang ini. Yah karena memang fitur-fitur yang ada pada mobil toyota ini juga selalu dapat memuaskan para pemakainya.

Mulai dari penampilannya, mobil toyota rush semakin tampil stylish dan menawan. Berkat desain gril baru yang nampak lebih macho dibanding sebelumnya dengan ornamen chrome yang menghiasi kisi-kisi bagian atas membuat SUV medium Toyota ini tampil lebih segar.
Bagian bemper depan Rush yang dahulunya nampak polos, telah mendapat sentuhan ulang sehingga memeberkan kesan lebih tegas, lebar dan stabil, sementara bagian bawah bemper depannya, terdapat tambahan lip spoiler dengan desain baru.

Dilengkapi lampu reflektor yang lebih efektif dan optimal dalam menyebarkan cahaya,kombinasi lampu belakangnya yang awalnya polos kini ditambah ornamen chrome.

Bemper dengan tambahan ornamen baru sebagai dudukan sepasang reflektor tipis yang membuat tampilannya nampak lebih mahal dibanding harga sesungguhnya.

Ruang kabin Rush nampak lebih mewah berkat desain ulang pada bagian center cluster yang kini dibekali head unit 2 DIN model terintegrasi seperti pada sedan-sedan mewah. Perangkat audio ini memiliki fitur steering switch, berupa tombol pengaturan audio di lingkar kemudi agar pengemudi tak perlu repot saat ingin mengoperasikan perangkat hiburan tersebut.

Sistem kemudinya pun kini tidak lagi menggunakan power steering model pompa hidrolis yang cenderung membebani mesin. Sebagai gantinya, Rush kini mengadopsi EPS (electric power steering) yang tak membebani mesin yang secara otomatis mampu mengurangi konsumsi bahan bakarnya.

SUV 5-seater ini tersedia dalam 4 varian (1.5G M/T, 1.5G A/T, 1.5S M/T dan 1.5S A/T). Harga yang ditawarkan mulai Rp193,2 juta untuk varian G M/T, Rp204,2 juta untuk G A/T, sementara untuk varian S M/T dijual Rp203,3 juta dan S A/T Rp218,4.

Dilengkapi dengan shift lock. Fitur ini sangat penting bagi konsumen di Indonesia. Dengan adanya fasilitas ini transmisi kendaraan dapat dinetralkan pada saat ditinggal parkir.

Untuk membantu saat parkir, Rush sudah dilengkapi dengan parking sensor yang dapat mendeteksi dan mengukur jarak obyek penghalang. Khusus untuk varian S, parking sensor tadi masih ditambah lagi cornering sensor di keempat sudut bemper untuk membantu memantau situasi sekeliling kendaraan.

Kendaraan yang memiliki 4 warna baru (white, maroon mica metallic, champagne metallic dandark grey) yang melengkapi 2 warna sebelumnya, silver mica metallic dan black mica ini, dapat ditambah kapasitas penumpangnya dengan menambah bangku baris ketiga yang dapat ditebus dengan banderol Rp1,7 juta.

Benar-benar sempurna dan pantas jadi idola. gak cuman buat adventure tapi juga menjadi mobil keluarga ideal terbaik di Indonesia.

disadur dari : http://www.mediaindonesia.com/mediaoto/index.php/read/2010/10/06/1716/3/Toyota-Rush-Baru-Fitur-Lebih-Lengkap

Image Hosted by ImageShack.us
.:: MAKSAIH DAH DIBACA.. KAPAN-KAPAN MAEN LAGI YACH..!! ::.
Blog, Updated at: 19.15

3 komentar:

  1. nice post,,,tolong di kunjungi blog saya juga ya lam kenal

    BalasHapus
  2. Wah sy juga baru ikutan dalam kontes ini...nama aisyah harus masuk dalam zona juara dalam kontes tersebut...ditunggu komentarnya baliknya sob di http://artikelkamal.blogspot.com/2010/10/mobil-keluarga-ideal-terbaik-indonesia.html

    BalasHapus
  3. @taufik: oke..
    @kamal: thx,,

    BalasHapus

bicaralah yang baik,atau lebih baik diam.

Propellerads
Menu :